Sosialisasi Di Dusun Serirang, Aron Janji akan Alirkan Listrik PLN

Meliamus Acil
20/10/2020, 10/20/2020 WIB Last Updated 2022-01-13T12:47:29Z
Suara Tribun, Sekadau - Calon Bupati Sekadau nomor urut 1 Aron melaksanakan Kampanye di Dusun Serirang, Desa Sungai Kunyit, Kecamatan Sekadau Hilir Selasa, (20/10/2020) malam.

Kedatangan Aron disambut antusias oleh masyarakat. Selain itu, Aron menyerap beberapa keluhan dari masyarakat.

Tokoh masyarakat Dusun Serirang Solihin mengatakan, Indonesia sudah merdeka 75 tahun namun dusunnya, belum merdeka. Sebab disusunnya belum dialiri listrik

"Kita sudah merdeka 75 tahun. Jadi kabupaten sudah 17 tahun. Tetapi kami belum merdeka. Merdeka dalam arti, belum ada  listrik PLN yang ada di Dusun kami.
Kami ke Kabupaten Sanggau, cuma 5 km. Tapi listrik PLN belum bisa masuk ke dusun kami," Keluh Solihin.

"Kami ingin sekali mendambakan listrik PLN. Dan kami berharap listrik PLN bisa masuk ke dusun kami. Kami juga berharap bisa dialirkan dengan air bersih," tambahnya.

Selain listrik, Solihin juga mengeluhkan akses insfratruktur disusunnya kurang baik.


"Kondisi jalan kami sangat jelek. Jika kami  mau jalan, kami harus menyerahkan tanah untuk perusahaan demi untuk mendapatkan akses jalan," keluhnya lagi.

Untuk itu, ia berharap kepada pasangan Aron Subandrio mampu membawa perubahan yang lebih baik. Disamping itu ia berharap kepada masyarakat Dusun Serirang untuk mencoblos nomor urut 1.

"Saya juga berharap kepada masyarakat dusun Serirang untuk mencoblos nomor 1," harapnya.

Sementara itu, calon Bupati Sekadau nomor urut satu, ia berkomitmen untuk mengalirkan listrik dan air bersih.

"Kita minta dusun dan Desa untuk membuat proposal kepada pemerintah daerah dan akan kita ajukan ke PLN. Saya berjanji akan kita terangi masyarakat dengan Listrik PLN. Sebab, jaraknya dengan kecamatan Mukok, Kabupaten Sanggau itu dekat," kata Aron.

Aron juga mengatakan pihaknya juga berjanji akan mengalihkan air bersih dengan sumur bor.

"Saya juga akan mengalihkan air bersih kepada dengan sumur bor," jelas Aron.

Terkait dengan insfratruktur, Aron menegaskan bahwa infrastruktur memang menjadi progam prioritas yang tertuang dalam visi misinya.

"Jalan dan jembatan merupakan urat nadi perekonomian masyarakat. Maka akan kita bangun jalan dan jembatan. Demi meningkatkan perekonomian masyarakat dusun Serirang," tegas Aron.

Untuk itu, Aron berharap kepada masyarakat Serirang untuk mencoblos nomor urut 1.

"Saya berharap tanggal 9 nanti, ramai-ramai datang ke TPS untuk mencoblos nomor urut 1 yang ada pecinya," harap Aron. (Tim).
Komentar

Tampilkan

  • Sosialisasi Di Dusun Serirang, Aron Janji akan Alirkan Listrik PLN
  • 0

Terkini